Drama Korea No Tail To Tell: Gumiho Ogah Jadi Manusia, Hidup Atlet Tampan Langsung Berubah
BARU SINOPSIS Drama Korea terbaru No Tail To Tell siap hadir dengan cerita fantasi romantis yang unik dan penuh komedi. Bagi yang penasaran, drama ini dijadwalkan tayang mulai 16 Januari hingga 21 Februari 2026, mengisi slot Jumat dan Sabtu pukul 21.50–23.10 KST di SBS, dengan total 12 episode.
Lalu, drama Korea No Tail To Tell bercerita tentang apa? Ceritanya mengikuti Eun-Ho, seorang gumiho berekor sembilan yang justru berbeda dari legenda pada umumnya. Alih-alih ingin menjadi manusia, Eun-Ho menikmati hidup abadinya yang selalu muda. Ia memilih bersenang-senang di dunia manusia dan sengaja menghindari perbuatan baik agar tidak berubah menjadi manusia sepenuhnya.
Namun alur cerita mulai berubah ketika sebuah kejadian tak terduga terjadi dan mempertemukan Eun-Ho dengan Kang Si-Yeol, seorang bintang sepak bola kelas dunia yang dikenal tampan, sukses, dan super narsis. Hidup Si-Yeol yang selama ini sempurna mendadak kacau sejak kemunculan Eun-Ho, sosok misterius yang perlahan mengubah cara pandangnya tentang hidup, cinta, dan dirinya sendiri.
Jadi sebenarnya drama No Tail To Tell tentang apa daya tarik utamanya? Drama ini memadukan kisah makhluk mitologi yang anti jadi manusia dengan atlet populer yang terlalu mencintai dirinya sendiri, menghasilkan romansa fantasi yang ringan, kocak, dan penuh kejutan.
Tayang eksklusif di SBS, No Tail To Tell dibintangi Kim Hye-Yoon dan Lomon, serta menggantikan slot Taxi Driver 3. Dengan genre fantasy romantic-comedy, drama ini diprediksi menjadi tontonan seru bagi penonton yang ingin menikmati kisah cinta unik dengan sentuhan humor segar di awal 2026.

Posting Komentar untuk "Drama Korea No Tail To Tell: Gumiho Ogah Jadi Manusia, Hidup Atlet Tampan Langsung Berubah"